Polsek Raya Gelar Patroli Dialogis Cegah Balap Liar di Depan Kantor Bupati Simalungun

Keterangan Gambar : Polsek Raya Gelar Patroli Dialogis Cegah Balap Liar di Depan Kantor Bupati Simalungun


Raya, 23 Juni 2024 - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Raya melaksanakan patroli dialogis pada Minggu, 23 Juni 2024. Kegiatan ini dimulai pukul 16.15 WIB hingga selesai, bertempat di Lingkungan Hapoltakan, tepatnya di depan Kantor Bupati Simalungun, Kelurahan Sondi Raya, Kecamatan Raya, Kabupaten Simalungun.

 

Patroli yang dipimpin oleh Bhabinkamtibmas AIPDA JS. Purba ini bertujuan untuk mencegah gangguan kamtibmas, khususnya balap liar yang sering dilakukan oleh oknum warga dan dapat mengganggu pengguna jalan. Dasar pelaksanaan kegiatan ini adalah Undang-Undang No. 2 Tahun 2022 tentang Kepolisian dan Keputusan Kapolda Sumut No. Kep/50/I/2023 tentang Pengangkatan dan Penempatan Bhabinkamtibmas di Lingkungan Polda Sumut.

 

Selama patroli, AIPDA JS. Purba melaksanakan sambang ke pos Satpol PP yang bertugas di gerbang Kantor Bupati Simalungun. Dalam kesempatan tersebut, AIPDA JS. Purba berkomunikasi dengan anggota Satpol PP dan menyampaikan himbauan untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kantor bupati dan sekitarnya.

 

"Bersama-sama dengan anggota Satpol PP, kami mengajak untuk berkolaborasi dalam menjaga harkamtibmas di lingkungan Kantor Bupati Simalungun. Dengan kerjasama yang baik, kita dapat mencegah aktivitas balap liar dan gangguan kamtibmas lainnya yang dapat meresahkan masyarakat," ujar AIPDA JS. Purba.

 

Hingga saat ini, situasi kamtibmas di lingkungan tersebut tetap aman dan kondusif berkat patroli yang dilakukan dan kerjasama yang baik antara Polsek Raya dan Satpol PP Kabupaten Simalungun.

 

Kapolsek Raya, AKP SP. Siringo Ringo, SH, menyatakan bahwa patroli dialogis ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Polsek Raya untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya. "Kami berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan patroli dan sambang guna memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari," tutup AKP SP. Siringo Ringo, SH.(joe)

 

#Humas_Polres_Simalungun

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.